MENAMPILKAN FILE HIDDEN MENGGUNAKAN CMD

Pernahkah sobat mengalami flasdisk / memori yang terkena virus dan menyebabkan file menjadi hilang atau tersembunyi pasti sangat tidak mengenakkan, apalagi ketika file tersebut sangatlah penting. Ada banyak cara mengatasinya tapi disini saya akan membahas tentang bagaimana cara menampilkan file yang kehidden/tersembunyi menggunakan CMD.

Nah, disini saya akan sedikit sharing tentang bagaimana sih caranya :

1. Buka Windows Explorer
2. Klik menu tools > folder option.
3. Klik tab View. Hilangkan ceklis Hide protected system files (Recommended).
4. Dari peringatan yang muncul, klik Yes.
5. Klik OK.
6. Seluruh file dan folder yang disembunyikan virus akan terlihat samar.
7. Kita dapat menormalkan kembali file yang samar/terkena virus tadi dengan menggunakan antivirus yang sudah mengenal virus tersebut.
8. Setelah virus terhapus, maka buka command prompt dengan menekan tombol window+R pada keybord, lalu ketik cmd. Kemudian ENTER.
9. Masuk ke folder yang filenya terkena virus. Pada contoh ini, file berada di folder data, drive D. Ketika command prompt muncul, ketik D: lalu enter, kemudian ketik cd data lalu enter untuk masuk ke folder data.

cmd
10. Lalu ketik perintah ATTRIB *.* -s –h –r /s /d lalu enter. Keterangan masing-masing
perintah, bisa ditemukan dengan mengetik ATTRIB /? lalu enter.
  
attrib
11. Semua file dan folder yang disembunyikan akan normal kembali dan dapat kita buka.

Nah cukup mudahkan sobat, so silahkan praktekkan jika sobat mengalami permasalahan yang sama, jika ada salah kata/mau menambahkan sesuatu silahkan dikolom komentar. 

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "MENAMPILKAN FILE HIDDEN MENGGUNAKAN CMD"